Integrasi berasal dari bahasa inggris
“integration” yang berarti keseluruhan. Integrasi sosial dimaknai sebagai proses
penyesuaian di antara unsur-unsur yang saling berbeda dalam kehidupan masyarakat
sehingga menghasilkan pola kehidupan masyarakat yang memilki keserasian fungsi.
Istilah integrasi nasional berasal dari dua kata yaitu integrasi dan nasional. Istilah
integrasi mempunyai arti pembauran atau penyatuan dari unsur yang berbeda
sehingga menjadi kesatuan yang utuh atau bulat. Istilah nasional mempunyai pengertian
kebangsaan, bersifat bangsa sendiri, meliputi suatu bangsa seperti cita-cita nasional,
tarian nasional, perusahaan nasional.
Proses integrasi sendiri melalui beberapa
tahapan diantaranya: Integrasi interpersonal yaitu taraf ketergantungan antar pribadi,
Integrasi sosial yaitu taraf ketergantungan antara unsur-unsur sosial ekonomi, dan
Integrasi budaya yaitu ketergantungan fungsional dari unsur-unsur kebudayaan.
Dalam kamus Sosiologi, Soekanto mengartikan
integrasi sebagai pengendalian terhadap konflik dan penyimpangan dalam suatu
sistem sosial. Istilah Integrasi berasal dari kata latin Integrare yang berarti
memberi tempat dalam suatu keseluruhan, dari kata kerja itu dibentuk kata benda
integritas yang memiliki arti keutuhan atau kebulatan yang diambil dari kata yang
sama yakni yang dibentuk kata sifat integer yang berarti utuh maka, istilah integrasi
berarti membuat unsur-unsur tertentu menjadi
satu kesatuan yang bulat dan
utuh.
|
Integrasi |
Landecker membedakan tipe-tipe integrasi
menjadi empat yakni: Integrasi budaya atau konsisten diantara standar budaya,
Integrasi normatif atau konsistensi antara standar budaya dan tingkah laku masyarakat,
Integrasi komunikatif atau adanya jaringan komunikasi yang sesuai dengan sistem
sosial, Integrasi fungsional atau tingkatan yang disana ada hubungan kebebasan di
antara unit-unit dari sistem pembagian tenaga kerja.
Sehingga integrasi memiliki makna
dibangunnya interdepensi yang lebih erat antara bagian-bagian dari anggota dalam
masyarakat atau organisme hidup atau dengan kata lain integrasi adalah proses
mempersatukan masyarakat yang cenderung membuatnya menjadi suatu kata harmonis yang
didasarkan pada tatanan anggota-anggotanya dianggap sama harmonisnya.